-->

Search News

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Video

Nasional

Pariwisata

Life & style

Musik & Film

Profile

Model & Fashion



» » » » Sosok 100 Tahun Eka Tjipta Widjaja Bangun Negeri, Ciptakan Integrasi Dalam Kebhinekaan

 

Sosok Eka Tjipta Widjaja, bangun negeri

BALI - Dalam dunia pengetahuan spiritualisme Bali, sosok Eka Tjipta Widjaja bisa dikatakan merupakan bagian dari pengetahuan yang diberikan oleh Dewa Pencipta dalam menciptakan sesuatu yang bersifat membangun negeri Indonesia tercinta.

Ada sosok pada jamannya, pada masanya pasti ada sosok pembangunan yang bertangan dingin ikut menciptakan lingkungan yang bisa dibanggakan oleh masyarakat luas. Eka Tjipta Widjaja tidak bisa dilepaskan oleh Sinar Mas, dimana saat ini sudah berusia 100 Tahun dalam ikut membangun Indonesia.

Mungkin pada 26 Januari 2019 lalu merupakan waktunya untuk kembali kealam para Dewa, namun hasil karyanya dan semangatnya masih berkibar di setiap sanubari masyarakat yang memahami sosok Eka Tjipta Widjaja.

Semangat yang tidak mudah menyerah yang juga bergandengan dengan sifat sosial yang diwariskan oleh sang Founding Father, yang menjadikan dasar atau kiblat anak muda yang memiliki semangat juang dalam jiwa entrepreneurship.

Kita melirik Sinar Mas Land, ITC Kuningan yang memiliki jarak sangat dekat dengan gedung-gedung pencakar langit milik berbagai perusahaan besar yang beroperasi di Indonesia. Kebutuhan dari perusahaan - perusahaan itu ditopang oleh ITC Kuningan yang termasuk sebagai pusat belanja favorit bagi mereka.

Dari kebutuhan gadget yang lengkap, produk fesyen yang beragam atau kebutuhan sehari-hari dalam berbagai macam pilihan penghuni sekitar wilayah Kuningan, lokal dan internasional.

Kemudian berlanjut ke Bumi Serpong Damai (BSD) atau BSD City, merupakan mahakarya Sinar Mas Land yang merupakan salah satu kota terencana di Indonesia yang terletak di kecamatan Serpong, kota Tangerang Selatan di sisi timur sungai Cisadane dan kecamatan Pagedangan dan Cisauk, kabupaten Tangerang, Banten di sisi barat sungai.

Kota satelit ini yang merupakan kota mandiri, di mana semua fasilitas disediakan di kota tersebut termasuk kawasan industri, perkantoran, perdagangan, pendidikan, wisata, sekaligus perumahan.

Daerah sebesar 6.000 hektar ini yang memiliki slogan 'Big City, Big Opportunity'. BSD City memiliki beberapa pusat perbelanjaan seperti BSD Plaza, ITC BSD, BSD Junction, Giant Hypermarket BSD, AEON Mall dan Teraskota.

Didalamnya juga ada beberapa tempat rekreasi menarik seperti Ocean Park Water Adventure seluas 7,5 hektaree yang merupakan salah satu Thematic Waterpark terbesar di Asia Tenggara, dengan akses 5 pintu tol, 2 di antaranya sudah dibuka sejak tahun 1999.

Semangat dalam membangun integrasi inilah seharusnya menjadi contoh bagi generasi muda untuk saling bersatu dalam satu kebhinekaan, dalam kemajemukan yang utuh. Salam Indonesia raya. (Ray)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama