-->

Search News

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Video

Nasional

Pariwisata

Life & style

Musik & Film

Profile

Model & Fashion



» » » » Lomba Kicau Burung Mahakarya Putra Klungkung III Padati GOR Swecapura

 

Bupati Klungkung bersama Ketua Panitia Piala Mahakarya Putra Klungkung ke III

GATRADEWATA NEWS ● KLUNGKUNG | Lomba seni burung berkicau yang diselenggarakan oleh Mahakarya Putra Klungkung kali ini yang ke III, dihadiri oleh ribuan peserta dan penggemar. Lomba ini juga bersamaan dengan memperingati Hari Puputan Klungkung ke-114 dan Ulang tahun Kota Semarapura ke-30 tahun.




Tema yang diusung juga disemangati oleh hari Puputan Klungkung dengan dukung Pemanfaatan Produk Lokal Menuju Klungkung Unggul Dan Sejahtera. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, Minggu (22/05/2022), di Lapangan Swecapura, Gelgel, Klungkung, jam 10.00 Wita.

Bupati Klungkung menyatakan bahwa perputaran ekonomi bagi penghobby burung seperti ini sangat besar. Dari harga burung yang cukup tinggi, kualitas bagus, dan anggaran dalam mensupport acara semacam ini tidak terlalu banyak.

"Saya mensupport kegiatan masyarakat ini hanya dengan anggaran operasional saya, tidak pernah diganggu dengan anggaran yang tinggi. Dan in berjalan dengan meriah dan bagus. Saya support penuh, "sebutnya.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan penghobby semacam ini justru bisa mendukung keberadaan kegiatan UMKM masyarakat yang ada.

"Kita sudah ada khusus Pasar burung, disitu menjual pangan burung, jualan burung, sangkar burung, ekonomi ini berputar dan apalagi bisa dikemas dengan entertaimen ada hiburan tentu akan lebih menarik lagi, "ungkap Suwirta.

Anak Agung Gde Bagus Mahendra Putra selaku ketua panitia penyelenggaraan menuturkan bahwa konsepnya adalah menyatukan komunitas pencinta kicau burung yang ada di Bali. Penggemar burung seperti ini peminatnya sudah mulai meningkat, dari pemula sampai yang sudah senior.

"Dari pemula banyak juga bermunculan seperti penggemar Murai batu, Anis Merah, Love bird, Cucak Hijau dan lainnya mereka menjadi komunitas yang cukup berkembang, dan kita wadahi dalam satu even ini, "sebut Agung Mahendra yang juga disapa Ratu Bagus Bali.

Masalah perawatan itu selera masing-masing ujarnya, kedepannya ia juga mengatakan acara even tahunan ini dari Bupati Klungkung, kemudian saat ini Mahakarya Putra Klungkung yang ke-3. Untuk wilayah Bali lainnya di Gianyar, Denpasar, Bangli dan seluruh wilayah di Bali dikatakannya juga sudah ramai.

Menemui salah satu pemenang juara 2 katagori Anis Merah wakil Klungkung, Cok Sunu yang memberi nama burungnya adalah Bintang Timur ini memberikan tips bagi pemula untuk menjadi pemenang.

"Rawatan burung itu harus harian, seperti mandi dan kebersihan kandang yang rutin dan dijaga. Anis Merah ini dalam satu rumah harus ada 2 sampai 3 burung yang sama, agar bisa mengimbangi suaranya, "ungkapnya usai terima piala.

Ditanya soal persiapan lomba dirinya mengatakan bahwa tergantung karakter burung. Lomba yang diikutinya adalah Anis Merah kelas Nusa Penida.

"Penilaiannya dari volume, powernya dan gaya serta durasi. Tapi semua burung Anis Merah berpeluang jadi burung yang bagus, selain perawatan juga hokky kita, "pungkasnya. (Ray)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama