-->

Search News

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Video

Nasional

Pariwisata

Life & style

Musik & Film

Profile

Model & Fashion



» » » » Bukber Bersama Media, Biznet Sebut Buktikan Komitmen Luaskan Jaringan

 

Bagus Wicaksono, Vice President Marketing Biznet

GATRADEWATA NEWS ● BALI | Jaringan internet merupakan bagian dari kehidupan masa kini. Disini Biznet membuktikan keseriusan-nya dalam membangun jaringan internet yang telah lebih banyak menjangkau kota dan area di Indonesia. Ini dibuktikan pada tahun 2022, Biznet membuktikan komitmen untuk melakukan pembangunan
jaringan secara bertahap bukan hanya di kota besar, namun juga desa dan kota kecil sehingga jaringan Internet bisa
tersedia di wilayah tersebut.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Bagus Wicaksono selaku Vice President Marketing Biznet, dalam acara buka bersama (bukber) dengan media, Kamis (21/4/2022), di Warung Mina, Renon, Denpasar. Jaringan Biznet juga bertujuan untuk mengurangi kesenjangan digital
sehingga terjadi pemerataan akses Internet di Indonesia.

"Melihat saat ini, seluruh masyarakat harus mulai beradaptasi
dengan perkembangan transformasi digital, sehingga tersedianya infrastruktur jaringan Internet menjadi hal yang
sangat dibutuhkan, "sebut Bagus.

Jaringan fiber terbaru yang didukung oleh
teknologi yang lebih handal dan canggih yang menawarkan layanan Internet dengan performa terbaik dengan kapasitas
bandwidth yang jauh lebih besar, Biznet menyebutnya dengan kabel The New Biznet Fiber.

Jaringan ini telah mencapai lebih dari 63,000 KM dengan 1,300,000 Home Pass yang tersebar di lebih dari 170 kota di sepanjang Pulau Jawa, Bali, Bangka, Sumatra, Sulawesi, Kalimantan dan Flores.

Kota Kupang dan Kota
Balikpapan menjadi sasaran perluasan jaringan Biznet pertengahan tahun ini, dan akan dilanjutkan dengan beberapa kota di Pulau Sumatra dan Kalimantan.

"Biznet berharap dapat menjawab kebutuhan masyarakat akan koneksi Internet WiFi tercepat, "tambahnya.

Perluasan jaringan ini juga didorong dengan peningkatan penggunaan Internet yang cukup signifikan, terutama di masa pandemi ini. Biznet mencatat adanya penambahan pelanggan untuk layanan Biznet Home dari segmen perumahan dan apartemen sebanyak kurang lebih 40%, hal tersebut terjadi akibat perpindahan aktivitas serta terciptanya tren baru, di mana seluruh aktivitas membutuhkan koneksi Internet.

Selama tahun 2021, Biznet berhasil menduduki peringkat teratas sebagai provider fixed broadband Internet tercepat di Indonesia, menurut data yang dirilis oleh Speedtest Intelligence dan Netflix ISP Index. Hal ini merupakan salah satu pencapaian Biznet sebagai perusahaan infrastruktur digital terintegrasi di Indonesia dengan komitmen menghadirkan Internet WiFi tercepat untuk mendukung aktivitas digital masyarakat Indonesia.

Bukan hanya hadir dengan inovasi terbaru, Biznet juga menghadirkan program promo menarik sebagai bentuk
dukungan dalam memberikan nilai serta keuntungan lebih kepada pelanggan yang ingin melakukan registrasi layanan
Biznet Home.

Di bulan April, Biznet Home menghadirkan Promo beli 9 gratis 3 bulan berlangganan. Jadi, pelanggan
yang melakukan registrasi layanan Biznet Home akan mendapatkan 12 bulan masa berlangganan dan lebih hemat
sampai dengan 35%. (Tim)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama